Kamis, 03 Januari 2008

Sayuran Organik Kami


Pertanian organik yang kami terapkan saat ini adalah dengan menanam sayuran kangkung cabut, kaisim,selada,pak coi dan bawang prei....salah satu kendala adalah bibit...kami agak kesulitan untuk mendapatkan bibit organik sehingga dalam tahap pertama kami menggunakan bibit yang ada di pasaran yang selanjutnya kami tangkarkan.....kami mengfolah lahan dengan membuat gulutan yang mana tengahnya merupakan timbunan dari vegetasi yang ada diatasnya sebelumnya...setelah dibiarkan beberapa hari maka kami tebar bibit kangkung cabut yang diatasnya kami taburi dengan kotoran sapi...sembari menanam kangkung kami mulai menyebar bibit kaisim,pakcoi dan selada dengan harapan setelah kangkung dipanen maka kami siap memindah bibit kaisim,pakcoi dan selada ke bekas tanaman kangkung cabut...karena sudah tentu hasil timbunan sebelumnya sudah menjadi kompos secara natural.....bersamaan dengan menanam kangkung cabut...kami juga menanam bawang prei yang bibitnya kami beli dipasar...harapannya dapat kami tangkar menjadi bibit organik....untuk pupuk lanjutan kami akan menggunakan pupuk cair hasil rendaman kotoran sapi...kami menggunakan pupuk cair ini karena sebelumnya kami melakukan ujicoba terhadap aglonema-aglonema yang ada dipot ...dalam waktu 12 jam setelah disiram semua aglonema muncul kuncup baru...hal ini kami coba terapkan di kebun kami untuk sayuran organik......Untuk pasar kami sudah bekerjasama dengan PT.Nurfadiah yang selanjutnya dipasarkan di foodmart dan supermarket.

Tidak ada komentar: